Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Apa Itu Bekam dan Manfaatnya?

Apa Itu Bekam dan Manfaatnya? 

Sering mendengar kata bekam? sudah tahukah sobat apa itu bekam dan maanfatnya? berikut ini penjelasannya, bekam adalah salah satu terapi atau pengobatan alternatif bagi kesehatan, terapi bekam ini adalah terapi kesehatan yang dilakukan dengan cara mengeluarkan darah kotor dari lapisan kulit tubuh. Mungkin terdengar seram dan menyakitkan, tapi nyatanya tidak seperti itu. Terapi ini justru tidak sakit dan memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Lalu apa saja manfaat bekam bagi kesehatan?

Apa Itu Bekam dan Manfaatnya?

Bekam sendiri Ada dua jenis terapi, yaitu bekam basah dan bekam kering. Bekam kering dilakukan untuk orang yang takut suntikan dan darah dengan cara membekam kulit sampai tampak merah kehitam-hitaman, sampai tiga hari, menghisap kulit, lalu memijat-mijat daerah sekitarnya. Sedangkan bekam basah dilakukan setelah bekam kering. Terapi bekam basah menggunakan jarum tajam untuk mengeluarkan darah kotor dari tubuh dengan acara dibekam.

Manfaat Bekam Untuk Penyembuhan Berbagai Penyakit

Ada lebih dari 350 titik yang dapat digunakan untuk terapi bekam. Namun dari dari berbagai titik tersebut hanya 12 titik yang sering digunakan untuk terapi bekam, yaitu, di leher, tiga di kepala, di pinggang, kaki, dan dada.

Berbagai penyakit yang dapat disembuhkan lewat terapi bekam ini adalah penyakit kulit, vertigo, depresi, gangguan syaraf, stroke, penyakit jantung, gagal ginjal, kolesterol, darah tinggi, dan masih banyak lagi. Tidak heran banyak pasien yang lebih memilih datang ke pusat penyembuhan alternative lewat terapi bekam, disbanding ke rumah sakit. Di samping lebih sederhana, terapi ini juga tidak menghabiskan banyak biaya.

Untuk penyakit penyakit ringan seperti sakit kulit, sakit pinggang, atau beberapa keluhan lain, terapi bekam hanya perlu dilakukan beberapa kali, maksimal sebulan sekali. Sedangkan untuk penyakit berat yang telah disebutkan tadi, terapi bekam harus dilakukan berulang-ulang, secara rutin, sampai penyakit itu benar-benar sembuh. 

Manfaat bekam dibagian tertentu adalah berikut ini :

Manfaat Bekam di Kepala

– Mengobati migrain
– Menyembuhkan penyakit stroke
– Mengobati sakit pusing
– Menurunkan darah tinggi atau menormalkan hipertensi
– Menyembuhkan parkinson

– Menyembuhkan vertigo
– Mengobati jerawat
– Mengobati gangguan sihir
– Mengobati sakit gigi
– Mengobati masalah mata, hidung dan telinga

– Mencerdaskan otak dan meningkatkan daya ingat

Bekam yang dilakukan di kepala tersebut yaitu untuk mengeluarkan materi berbahaya pada bagian kepala tersebut ataupun di sekitar kepala.

Manfaat Bekam Untuk Jantung

Secara umum, bekam ini bermanfaat bagi kesehatan yaitu untuk mengeluarkan darah kotor atau darah yang telah terkontaminasi oleh racun. Setelah melakukan bekam maka peredaran darah dapat berjalan kembali.

Selain itu, manfaat bekam untuk jantung yaitu dapat menyehatkan jantung. Sesuai dengan manfaat lain bekam yaitu dapat memperbaiki fungsi organ tubuh, yaitu dengan memperbaiki jaringan atau sel tubuh yang rusak hingga kembali normal. Manfaat lain dari bekam bagi kesehatan yaitu menambah antibodi tubuh yaitu membunuh kuman penyebab penyakit.

Manfaat Bekam Pada Wajah

Bekam wajah juga banyak dilakukan, manfaat bekam wajah diantaranya yaitu untuk mengangkat bakteri yang ada di wajah, mencegah tumbuhnya jerawat serta menyehatkan kulit wajah karena peredaran darah di wajah dan sekitarnya lancar.

Dengan melakukan bekam di wajah, maka Anda dapat memiliki kulit cerah, sehat dan berseri serta bebas dari jerawat yang mengganggu. Bekam sangat baik untuk menyembuhkan berbagai penyakit, tidak terkecuali untuk memperoleh wajah cantik dan berseri. Tentu saja setiap jenis penyakit dan orang waktu penyembuhannya berbeda-beda.

Itulah beberapa manfaat bekam yang dapat disampaikan, semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat bagi sobat semua amin.

3 komentar untuk "Apa Itu Bekam dan Manfaatnya?"

  1. Sudah lama tidak bekam nih, jadi ingat setelah ke sini.

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah iya gan, bisa bekam lagi nih setelah ini

      Hapus
  2. manfaatnya sangat bagus juga ya untuk kesehatan :)

    BalasHapus